Barangkali karena musik Dangdut sedang berkuasa di Indonesia, sehingga banyak bermunculan artis Dangdut pendatang baru. Ada yang memang awal karirnya sebagai penyanyi seperti Inul, Dewi Persik, Camelia Gomez, Lina Geboy, dan lain sebagainya, ada pula yang awal karirnya terjun sebagai model dan akting seperti Dian Conceicao (foto), Camel Petir, Julia Perez, Novi Amilia, Sonita, Neng Diva dan sebagainya. Sebelumnya, mereka sudah terlebih dulu sebagai selebriti yang terjun sebagai foto model, atau dunia akting, baik layar lebar ataupun televisi.
Entah apa yang ada di dalam benak mereka untuk menjadi dan beralih profesi sebagai pedangdut, padahal, penyanyi Dangdut itu identik dengan imej negatif, erotis dan goyangan seronok. Apakah mereka tidak malu atau gengsi? Apakah mereka terkesan dengan honor sebagai penghasilan tambahan, popularitas, atau hanya menjadikannya sebagai profesi sampingan saja dan ingin menambah pengalaman baru (coba-coba, siapa tahu sukses)?.
Dari ketiga alasan tersebut, yang paling masuk akal adalah popularitas. Menjadi penyanyi Dangdut bagi mereka mungkin lebih mudah untuk menaikkan popularitas dibandingkan menjadi bintang film atau foto model yang jelas hanya lebih diketahui oleh kalangan menengah ke atas (yang suka ke bioskop atau yang suka dengan koleksi majalah dewasa). Sementara untuk menjadi artis Dangdut, cukup sering tampil di televisi, membuat sensasi, gosip dan sebagainya bisa lebih mengangkat popularitasnya, terlebih musik yang dulu dianggap kampungan ini sekarang sedang berkuasa di bumi nusantara.
Julia Perez adalah salah satu contohnya. Wanita yang awal karirnya sebagai foto model ini semakin sukses dan populer setelah terjun menjadi pedangdut setelah meluncurkan album perdananya berjudul Belah Duren. Dan menjadi semakin terkenal lagi setelah beritanya (entah fakta atau settingan) sering muncul di infotainment layar kaca.
Mungkin seperti itulah apa yang ada dalam benak para pedangdut pendatang baru terutama bagi mereka yang awal karirnya (profesinya) bukan asli sebagai penyanyi yang biasa tampil dari panggung ke panggung, dari kampung sampai ke kota-kota. Tak heran jika pedangdut newbi seperti ini lebih mudah populer dibandingkan hasil dari kontes atau lomba nyanyi seperti KDI, DAcademy, Kondang In, dan sebagainya.
Ya, gosip (settingan) dan sensasi (sekalipun fakta) seperti itu adalah salah satu faktor yang membuat artis-artis Dangdut menjadi lebih mudah dikenal atau (jika beruntung) akan menjadi semakin terkenal. Bahkan ada di antara artis Dangdut pendatang baru itu yang sengaja mamerkan foto-foto kemolekan tubuhnya secara vulgar (di internet) untuk meraih popularitas tersebut. Meskipun terkadang ada beberapa berita fakta dan gosip foto-foto vulgar yang gagal untuk semakin melambungkan namanya, seperti yang pernah dibahas di posting sebelumnya.
Itulah posting saya kali ini tentang mengapa mereka memilih dan (ada yang alih profesi) untuk menjadi artis Dangdut. Semoga saja dengan begitu banyaknya pendatang baru, tidak hanya bagus dalam hal kuantitas tapi juga kualitas.